Subscribe
Add to Technorati Favourites
Add to del.icio.us
Selasa, 13 April 2010

Imigrasi Pegang 2 Identitas Inisial SJ

Diposting oleh Firman Mulyadi

Direktorat Jenderal Imigrasi memegang dua identitas dengan inisial SJ. Dua orang itu adalah Sjahril Djohan dan satunya Syahril Syah Johan.

"Ada dua identitas yang mirip SJ dan sampai saat ini kita masih belum dapat memastikan apakah dua orang itu yang dimaksud," kata Direktur Penyidikan dan Penindakan Keimigrasian Ditjen Imigrasi, Muchdor, di kantornya, Jakarta, Jumat 9 April 2010.

Muchdor menjelaskan, berdasarkan data imigrasi, Sjahril Djohan diketahui pernah melakukan perjalanan ke Australia pada 27 Februari 2009 melalui Bandara Soekarno Hatta. Sjahril diketahui juga telah kembali ke Indonesia pada 1 NOvember 2009 dari Amsterdam.

Sedangkan untuk Syahril Syah Johan, diketahui melakukan perjalanan ke Kuala Lumpur pada 13 Desember 2009. "Hingga kini belum ada data kepulangannya," jelasnya.

Dalam pertemuan tertutup dengan Komisi III Bidang Hukum DPR kemarin, Komisaris Jenderal Susno Duadji menyebut dua inisial yakni MP, mantan petinggi Polri dan SJ, si makelar kasus. "Karena memang ada Mr X yang dekat dengan MP. Menurut Susno, Mr X yang berinisial SJ itu mantan orang Deplu (Departemen Luar Negeri)," kata anggota Komisi III DPR Nashir Djamil dalam perbincangan dengan VIVAnews, Jumat 9 April 2010.

Kendati demikian, kata dia, dalam pertemuan tertutup itu Susno hanya menyebut inisial. Susno tidak merinci siapa orang berinisial SJ itu dalam rapat tertutup kemarin.

"Dia disebut mafia. Kalau ada kasus-kasus, SJ turut merekayasa kasus," ujar anggota DPR dari daerah pemilihan Nanggroe Aceh Darussalam ini.

0 komentar:

Posting Komentar